www.KANGYASIN.com, News - Instagram memperkenalkan @music di Instagram, sebuah akun yang didedikasikan khusus untuk musik.
Akun ini dirilis dan ditujukan untuk mereka yang menciptakan musik serta komunitas seputar musik melalui cara yang lebih visual. Nantinya segala sesuatu tentang musik bisa dilihat pada akun @music di Instagram dan juga di Instagram Blog, blog.instagram.com untuk ulasan lebih dalam.
Dalam press releasenya (29/4), pihak Instagram juga menyebutkan jika langkah ini juga menandakan pertama kalinya Instagram meluncurkan sebuah akun yang didedikasikan untuk topik tertentu. Hadirnya @music di ini juga didasari seperempat akun-akun yang populer di Instagram adalah milik musisi, maka jelas bahwa minat akan konten musik sangat tinggi di antara 300 juta pengguna Instagram.
@music di Instagram sendiri akan hadir dengan konten meliputi aspek seputar pengalaman bermusik dari musisi sampai artis yang sedang naik daun dan pendatang baru. Selain itu juga ada live session dari musisi hingga fans. Nantinya bakal ada enam postingan tiap minggunya yang terbagi dalam beberapa seri seperti #LocallySourced (musisi independen), #DoubleTrack (befokus pada hobi artis di luar musik) dan #15SecondLessons (video tentang cara memainkan musik).
Pihak Instagram menyebutkan jika kelompok musisi yang banyak diminati termasuk musisi seperti Raisa Andriana, DJ Martin Garrix, penyanyi Lebanon, Nancy Ajram dan bintang K-Pop, TaeYeon.
Instagram luncurkan akun @music, jadi wadah pemusik seluruh dunia |
Akun ini dirilis dan ditujukan untuk mereka yang menciptakan musik serta komunitas seputar musik melalui cara yang lebih visual. Nantinya segala sesuatu tentang musik bisa dilihat pada akun @music di Instagram dan juga di Instagram Blog, blog.instagram.com untuk ulasan lebih dalam.
Dalam press releasenya (29/4), pihak Instagram juga menyebutkan jika langkah ini juga menandakan pertama kalinya Instagram meluncurkan sebuah akun yang didedikasikan untuk topik tertentu. Hadirnya @music di ini juga didasari seperempat akun-akun yang populer di Instagram adalah milik musisi, maka jelas bahwa minat akan konten musik sangat tinggi di antara 300 juta pengguna Instagram.
@music di Instagram sendiri akan hadir dengan konten meliputi aspek seputar pengalaman bermusik dari musisi sampai artis yang sedang naik daun dan pendatang baru. Selain itu juga ada live session dari musisi hingga fans. Nantinya bakal ada enam postingan tiap minggunya yang terbagi dalam beberapa seri seperti #LocallySourced (musisi independen), #DoubleTrack (befokus pada hobi artis di luar musik) dan #15SecondLessons (video tentang cara memainkan musik).
Pihak Instagram menyebutkan jika kelompok musisi yang banyak diminati termasuk musisi seperti Raisa Andriana, DJ Martin Garrix, penyanyi Lebanon, Nancy Ajram dan bintang K-Pop, TaeYeon.